Puisi Siluet Di Jendela – Oleh Satria Panji Elfalah

PUISI SILUET DI JENDELA
Karya: Satria Panji Elfalah

Di tampang jendela, kudapati diriku larut
Dalam sendunya senja, bersama cangklongku
Menemani langkah kaki di hari kemarin
Bersama imaji wacana wanita bergaun kunang-kunang

Kelumpuhan melanda netra
Kelopak mata terjun bebas
Kukenang senja yg kutangkup
Dalam seduhan secangkir kopi lara

Ingin berteriak
Mulut terbungkam
Ingin berlari
Kaki terpasung

Tiada persimpangan jalan
Padang ilalang di kanan
Telaga hitam di kiri
Namun tak sanggup untuk kusinggahi

Bersama siluet ini
Cahaya senja memandikanku
Seolah luruh jiwa & raga ini
Napasku khatam bareng hari kemarin yg masih menghantui

Malangbong, Garut. 20 Desember 2017.

  KI-KD Al-Qur’an Hadits Kelas 7 Kurikulum 2013