Puisi Keindahan yang Berkilau – Oleh Sutianah

PUISI KEINDAHAN YANG BERKILAU
Oleh: Sutianah

Dan biarkan, gemintang memandikan malam
Temaram nan romantis, penuh kemesraan
Malam ini, mari kita larut
Dalam keindahan, kesyahduan di antara heningnya malam

Tiada terlintas ragu
Meski bayu memasung laju
Engkau bersinar dlm kalbu
Mencumbu rayu dibuai waktu

Lalu kita nikmati
Segala hasrat yg kencang berlari
Menerjang jiwa hingga kita terlena
Jauh makin jauh, tenggelam dlm kawah cinta

Bahagia meminang diri
Semoga terjaga rasa ini
Meniti kasih setulus hati
Untukmu doa tiada henti

Semoga, apa yg terpintal
Terwujud & mengekal
Kita bersama, penuh cinta
Dalam balutan kasihNya

Ruang Riung, 1 Maret 2018

  Puisi (kritik sosial) Negeri rimbapura