Lirik Lagu dan Arti Merayu Tuhan – Tri Suaka Trending Pertama YouTube: Doa untuk Jodoh

WargaMasyarakat.Org – Tri Suaka baru saja merilis lagu terbarunya yang berjudul Merayu Tuhan yang dirilis pada Senin 4 September 2023.

Mengandeng Dodi Kangen Band, lagu Tri Suaka ini pun berhasil menduduki peringkat pertama di YouTube Musik.

Adapun makna lirik lagu Merayu Tuhan ini menceritakan tentang seseorang yang sedang berdoa, meminta kepada Tuhan agar bisa dipersatukan oleh belahan jiwanya.

Dalam doa itu, ia juga menyertakan sosok yang begitu ia cintai bisa menjadikan jodohnya. Ia pun berharap agar Tuhan bisa mengabulkan permintaannya.

Berikut Lirik Lagu Tri Suaka Ft. Dodhy Kangen Band

Lirik Lagu dan Arti Merayu Tuhan - Tri Suaka Trending Pertama YouTube: Doa untuk Jodoh
Lirik Lagu dan Arti Merayu Tuhan – Tri Suaka Trending Pertama YouTube: Doa untuk Jodoh (YouTube TRISNA MUSIC)

Disaat ku Menatap Langit
Apa engkau juga menatapnya
Cobalah kau pejamkan mata
Gerimis jatuh bagai air mata

Kuharap dirimu bisa menunggu
Besar harap aku ingin bertemu
Sumpah mati diriku sangat rindu

Aku coba merayu Tuhanku
Berdoa di dalam sujudku
Jika kita ditakdirkan bersatu
Betapa bahagianya aku

Memiliki kamu anugerah
Kau perhiasan yang kupunya
Kusebut namamu di dalam doa
Semoga Kita Bersama

 

( WargaMasyarakat..Org / Bunga Kartikasari )

  Mars Korpri