Kalau anda di musuhi dan teraniaya apa yang mesti dikerjakan?? terus ikat tali silaturahmi, jangan balik memusuhi sebab Yang Mahakuasa akan membantu anda, sepeti yang disabdakan Rasulullah SAW
عَنَْ عَبْدِ اللهِ بْنِ عَمْروٍ ، قَالَ: جَاءَ رَجُلٌ إِلَى رَسُولِ اللهِ صلى الله عليه وسلم ، فَقَالَ : يَا رَسُولَ اللهِ ، إِنَّ لِي ذَوِي أَرْحَامٍ ، أَصِلُ وَيَقْطَعُونَ ، وَأَعْفُو وَيَظْلِمُونَ ، وَأَحْسِنُ وَيُسِيؤُونَ ، أَفَأُكَافِئُهُمْ ؟ قَالَ : لاَ ، إِذَنْ تُتْرَكُونَ جَمِيعًا ، وَلَكِنْ خُذْ بِالْفَضْلِ ، وَصِلْهُمْ ، فَإِنَّهُ لَنْ يَزَالَ مَعَكَ مِنَ اللهِ ظَهِيرٌ ، مَا كُنْتَ عَلَى ذَلِكَ. أخرجه أحمد
Hadis” Seseorang tiba kepada Rasulullah Saw, dia berkata: “Wahai Rasulullah, aku punya beberapa saudara. Saya silaturrahim, mereka memutus silaturrahim. Saya memaafkan, mereka menganiaya. Saya berbuat baik, mereka berbuat jelek. Apakah aku berbuat seimbang dengan mereka?”. Nabi bersabda: “Jangan. Kalau demikian kalian akan ditinggalkan semua. Tetapi ambillah yang utama. Silaturrahim dengan mereka. Maka akan selalu ada bantuan dari Yang Mahakuasa selama kau berbuat demikian” (HR Ahmad dari Abdullah bin Amr)
Via Ust. Ma’ruf Khazin