Bahan:
- 600 gram nangka muda, potong kotak
- 1500 ml santan
- 1 butir pekak
- 3 butir kapulaga
- 2 lembar daun salam
- 5 sendok makan kelapa sangrai, dihaluskan
- 2 buah asam kandis
- 5 sendok makan minyak goreng
Bumbu yang dihaluskan:
- 20 buah cabe merah
- 8 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 2 cm jahe
- 3 cm lengkuas
- 1 sendok teh merica
- 1/2 sendok makan garam
Cara membuat:
- Tumis bumbu halus bareng kelapa, pekak, kapulaga, dan daun salam sampai harum.
- Tambahkan nangka dan aduk hingga layu.
- Tuangkan sebagian santan dan asam.
- Masak hingga kuah mengering.
- Siap untuk disuguhkan.