Bahan:
- 500 gr ikan bawal
- 3 cm kunyit, haluskan
- 1 siung bawang putih, haluskan
- 5 butir bawang merah, iris tipis
- 2 cm jahe, iris tipis
- 50 gr tauco
- 1 sendok gula pasir
- 1 sendok cuka
- 10 butir cabe rawit, iris tipis
- Garam seperlunya
- Minyak secukupnya untuk menggoreng
Cara mengolah makanan:
- Bersihkan ikan, kemudian kerat-kerat kedua sisi badannya.
- Lumuri dengan garam, kunyit dan bawang putih.
- Sisihkan selama 15 menit.
- Panaskan minyak dan goreng ikan hingga matang dan kering.
- Angkat dan tiriskan, biarkan hangat.
- Panaskan kembali minyak bekas menggoreng dan tumis bawang merah dan jahe sampai kuning.
- Masukkan tauco, gula, cuka, cabe, dan garam seperlunya.
- Masak hingga mendidih dan cabe layu. Angkat.
- Tuang kuah keatas ikan goreng dan sajikan.